Bank Robbery adalah game petualangan aksi yang memintamu menyelami kehidupan kota 3D. Tujuan utamamu adalah merampok sebuah bank. Agar berjalan efektif, kamu harus menghadapi banyak sekali tokoh yang ingin menggagalkan setiap langkah aksimu.
Pengontrol orisinal Bank Robbery tidaklah terlalu rumit. Yang harus kamu lakukan adalah mengetuk crosspad utama untuk memindahkan tokoh. Di sisi lain, tersedia beberapa tombol aksi untuk menyerang lawan, melompati tembok, atau berlari kencang di salah satu jalan di tiap peta. Dengan banyaknya kemungkinan untuk bergerak, mudah sekali untuk menghindari dari terjebak di satu area peta.
Di bagian atas interface ini, tersedia peta untuk mengamati dengan tepat posisimu kapan pun kamu bermain. Peta ini juga menunjukkan lokasi persis sejumlah bangunan yang harus kamu masuki dimasuki jika ingin rencana ini berjalan lancar. Namun, pantau terus pergerakan petugas polisi yang mengejarmu, jika tidak kamu akan tertangkap.
Bank Robbery adalah petualangan penuh aksi di mana kamu terlibat dalam kehidupan perampok bank profesional yang ingin melakukan perampokan besar. Berkat gameplay dinamis game ini, kamu akan selalu siaga di setiap babak sekaligus melawan banyak musuh yang harus dihadapi.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 7.0 ke atas
Komentar
Belum ada opini mengenai Bank Robbery. Jadilah yang pertama! Komentar